Meulaboh, Berita Aceh Jaya – Riski, Seorang pemuda di Desa Langung, tepatnya di warkop Pelangi di samping toko Hijrian menjadi korban penikaman leher oleh Orang Tak Dikenal (OTK) pada Jumat malam (10/05/2024). Kejadian ini terjadi secara tiba-tiba dan menggemparkan warga sekitar.
Menurut laporan, korban sedang bermain hp dan menggunakan headset langsung ditikam dari arah belakang. Korban segera dilarikan ke Rumah Sakit Cut Nyak Dhien untuk mendapatkan perawatan medis.
Bang zul, salah seorang pedagang yang menyaksikan kejadian tersebut menceritakan bahwa pelaku tiba – tiba datang dan menggorok korban yang sedang bermain hp.
“dia (korban) sedang main hp kemudian pelaku datang membacok. Setelah melakukan aksinya pelaku kemudian melarikan diri. Korban sempat teriak ka dikoh taku lon (leher saya dipotong). Pelaku usianya ga terlalu jauh beda dengan si korban.” Jelas Bang Zul.
Sementara itu, sumber lainnya mengatakan bahwa pelaku merupakan Orang dengan gangguan jiwa (ODGJ). Ia menyebutkan bahwa pelaku sudah pernah memukul orang sebelumnya dengan alasan yang tidak masuk akal. “dulu pernah teman saya dipukul karena dituduh merebut pacarnya (pelaku), namun setelah dibawa ke pihak yang berwajib dan diselidiki ternyata pacarnya itu hanya khayalan (pacar imajinasi).”
Motif di balik penggorokan ini masih belum diketahui secara pasti. Pihak berwajib masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengungkap fakta di balik kejadian ini.